Nol Cold White Surabaya Harga Menu, Daya Tarik dan Lokasi

Nol Cold White Surabaya Harga Menu, Daya Tarik dan Lokasi - Surabaya merupakan salah satu kota di Jawa Timur yang belakangan ini menghadirkan tempat nongkrong dengan konsep menarik. Kali ini Wisatainfo.com ingin membahas salah satu tempat nongkrong baru di Surabaya yang memiliki konsep super unik dan memiliki suasana yang nyaman.

Tempat ini bernama Nol Cold White, sebuah tempat nongkrong kekinian di Surabaya terbaru yang menawarkan konsep unik cocok buat spot ngumpul bersama teman ataupun pasangan kalian. Nah bagi kalian warga Surabaya yang gemar memburu spot-spot selfie instagramable, cafe ini sangat rekomended bagi kalian.

Nol Cold White Surabaya Harga Menu, Daya Tarik dan Lokasi
Nol Cold White Surabaya Harga Menu, Daya Tarik dan Lokasi
Nol Cold White merupakan salah satu objek wisata kuliner di Surabaya berupa coffee shop yang baru hits dan viral diberbagai media sosial. Tempat nongkrong hits di Surabaya ini memang masih terbilang baru, karena baru mulai beroperasi sekitar bulan Juli 2021 lalu.

Nol Cold White hadir menawarkan konsep menarik dengan desain yang instagramable. Memiliki lahan yang cukup luas, nyaman dan fasilitasnya juga sudah terbilang memadai. Selanjutnya kami ingin memberikan informasi penting terkait daya tarik, fasilitas lengkap, daftar menu, jam operasional dan lokasi Nol Cold White Surabaya.

Daya Tarik Nol Cold White Surabaya

Daya tarik utama dari Nol Cold White yakni tempatnya yang memiliki konsep menarik, menawarkan konsep bangunan minimalis yang didominasi warna putih tentu membuat suasana tampak bersih dan rapi.

Nol Cold White menawarkan dua area yaitu indoor dan outdoor. Untuk ruangan indoor memiliki serba putih yang membuat ruangan tampak terlihat luas dan nyaman dan tentunya cocok buat feeds kece di Instagram kamu.

Nol Cold White Surabaya
Nol Cold White Surabaya
Sedangkan untuk area outdoornya cukup luas, kalian bisa memiliki area samping indoor ataupun belakang indoor. Tersedia banyak tempat duduk pada area outdoor yang bisa kalian tempati. Tidak hanya tempatnya yang membuat tempat ini ramai, namun menu di Nol Cold White Coffee yang ditawarkan cukup komplit siap menemani kalian tentu juga menjadi daya tarik tersendiri.

Fasilitas Lengkap Nol Cold White Surabaya

Berikut fasilitas lengkap di Cafe Nol Cold White :
  • Area Parkir
  • Toilet
  • Mushola
  • Akses Wi-Fi
  • Stop Kontak
  • Ruangan AC
  • Fasilitas Protokol Kesehatan
Mengingat masih dalam pandemi, pengunjung diwajibkan untuk mematuhi protokol kesehatan ketika mengunjungi cafe instagramable terbaru di Surabaya.

Harga Menu Nol Cold White Surabaya

Menu di Nol Cold White Surabaya
Menu di Nol Cold White Surabaya
Menu di Nol Cold White cukup beragam dengan harga yang terjangkau. Mulai aneka coffee seperti cappucino, latte. Tersedia juga minuman non cofffee mulai dari red velvet, matcha greentea, nol signature dan lainnya.

Selain menu minuman, Nol Cold White juga menawarkan aneka cemilan. Untuk harga menu di Nol Cold White mulai Rp 24.000 hingga Rp 80.000 saja.

Lokasi Nol Cold White

Alamat Nol Cold White berada di daerah Jl. Flores No.15, Ngagel, Kec. Wonokromo, Kota SBY, Jawa Timur 60246. Untuk aksesnya cukup mudah, karena lokasinya tak jauh dari pusat kota Surabaya. Hanya berjarak sekitar 3,1 km dan membutuhkan waktu perjalanan sekitar 10 menit saja.

Jam Operasional

Mengenai Jam Operasional / Jam Buka, Nol Cold White dibuka mulai pukul 10.00-22.00 WIB pada hari senin hingga jumat. Sedangkan untuk hari sabtu dan minggu dibuka mulai pukul 07.00-22.00 WIB.

Galeri Foto

Nol Coffee Surabaya
Nol Coffee Surabaya
Cafe Instagramable di Surabaya Terbaru
Cafe Instagramable di Surabaya Terbaru
Cafe Nyaman untuk Nugas di Surabaya
Cafe Nyaman untuk Nugas di Surabaya
Photo by :
@nol.coldwhite

Demikian informasi terkait Nol Cold White, Rekomendasi Tempat Nongkrong / Cafe Instagramable di Surabaya Terbaru. Semoga bermanfaat. Terima kasih...
Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama