Lokasi & Harga Menginap Alinson Sunset Hill Puncak Bogor Terbaru

Alinson Sunset Hill Puncak Bogor - Bogor merupakan salah satu kota yang populer dengan sebutan kota dingin yang selalu membuat kita penasaran akan banyaknya wisata yang dimilikinya. Mulai dari obuek wisata kuliner hingga wisata alam semua tersaji komplit di kota ini. Tak salah jika Kota Bogor selalu menjadi pilihan liburan para wisatawan untuk melepaskan jenuh dan penat.

Tak hanya wisata kuliner dan wisata alamnya saja, Bogor juga memiliki tempat penginapan sekaligus tempat kuliner yang belum lama hadir. Tempat ini bernama Alinson Sunset Hill Puncak, sebuah tempat penginapan istimewa yang dibangun di daerah Puncak Bogor.

Lokasi & Harga Menginap Alinson Sunset Hill Puncak Bogor Terbaru
Lokasi & Harga Menginap Alinson Sunset Hill Puncak Bogor Terbaru

Sekilas Tentang Alinson Sunset Hill Puncak Bogor

Alinson Sunset Hill Puncak merupakan salah satu tempat penginapan di Bogor yang baru hits dan viral diberbagai media sosial. Tempat penginapan ini memang terbilang masih sangat baru, karena baru mulai beroperasi pada awal bulan November 2021 kemarin.

Alinson Sunset Hill Puncak hadir menawarkan sebuah tempat penginapan unik dengan menyajikan pesona alam sekitar yang menawan. Tempat penginapan ini memiliki lahan yang cukup luas, memiliki suasana yang nyaman dan fasilitasnya juga sudah memadai.

Selanjutnya kami ingin memberikan informasi penting terkait daya tarik, fasilitas lengkap, harga penginapan, jam operasional dan lokasi Alinson Sunset Hill Puncak Bogor. Selamat membaca...

Daya Tarik Alinson Sunset Hill Puncak

Daya tarik utama dari Penginapan Alinson Sunset Hill Puncak yakni tempatnya yang menyuguhkan pesona alam sekitar yang menawan. Sesampai disana kalian akan disuguhi pemandangan alam berupa hamparan pegunungan dan perbukitan hijau yang begitu memanjakan.

Mengingat lokasinya yang berada di Puncak Bogor yang dikelilingi pepohonan rindang tentu memiliki suasana yang begitu menyejukan dan masih sangat asri. Apalagi jika kalian datang pada sore hari, pemandangan sunset akan tampak begitu jelas.

Alinson Sunset Hill Puncak Bogor
Alinson Sunset Hill Puncak Bogor

Untuk kamar di Alinson Sunset Hill Puncak terdapat beberapa jenis cabins dengan fasilitas yang cukup memadai dan tentunya memiliki konsep unik dan instagramable. Selain itu, kalian juga bisa melakukan beberapa aktivitas seru mulai dari berenang, joging, menikmati pemandangan alam, bermain basket, stretching, yoga dan masih banyak lagi.

Selain penginapan, tempat ini juga menyediakan Bukit Senja Cafe yang menawarkan beragam menu dengan harga yang terjangkau. Mulai aneka coffee, non coffee, aneka cemilan hingga aneka makanan berat dengan harga mulai Rp 10.000 hingga Rp 90.000 saja.

Harga Penginapan Alinson Sunset Hill Puncak Bogor Terbaru

Harga Penginapan Alinson Sunset Hill Puncak Bogor
Harga Penginapan Alinson Sunset Hill Puncak Bogor

Penginapan di Alinson Sunset Hill Puncak memiliki 12 kabin yang terdiri dari 4 Couple Cabin yang memiliki kapasitas untuk 2 orang dan juga 8 Family Cabin untuk kapasitas 4 orang. 

Berikut Harga Menginap / Harga Kamar Alinson Sunset Hill Puncak Bogor Terbaru :

ROOM TYPE WEEKDAYS ROOM ONLY :
  • Couple Cabin (2 pax) : Rp 440.000,- / Malam
  • Family Cabin (4 pax) : Rp 880.000,- / Malam
ROOM TYPE WEEKEND & PH ROOM ONLY
  • COUPLE CABIN (2 pax) : Rp 550.000 / Malam
  • Family Cabin (4 pax) : Rp 1.100.000 / Malam
FASILITAS KAMAR :
  • Ranjang
  • Lemari
  • Angin ventilasi
  • Colokan listrik bedside
  • Akses WiFi
  • Kamar mandi private dengan shower dan water heater. 
Untuk informasi lengkapnya bisa kunjungi instagram resmi @alinsonsunsethill dan sebelum mengunjungi tempat ini diwajibkan untuk booking via WA Alinson Sunset Hill 0821-2200-2788.

Fasilitas Alinson Sunset Hill Puncak Bogor

Demi kenyamanan para pengunjung, pengelola telah menyediakan fasilitas umum yang cukup memadai. Berikut fasilitasnya :
  • Area Parkir
  • Toilet
  • Akses Wifi
  • Stop Kontak
  • Saung
  • Kompor
  • Air Minum Galon
  • Taman
  • Kolam Renang Dewasa & Anak
  • Resto

Lokasi Alinson Sunset Hill Puncak

Alamat Alinson Sunset Hill Puncak berada di daerah Jl Raya Puncak, Tugu Utara, kec, Bogor, Jawa Barat 16750. Untuk aksesnya cukup mudah, karena lokasinya tak jauh dari pusat Kota Bogor. Hanya berjarak sekitar 29 km dan membutuhkan waktu perjalanan sekitar 48 menit saja.

Jam Operasional

Mengenai Jam Operasional / Jam Buka, Alinson Sunset Hill dibuka selama 24 jam, untuk Check-in & Check-out mulai 02.00 – 12.00 WIB.
Harga Kamar Alinson Sunset Hill Puncak Bogor
Harga Kamar Alinson Sunset Hill Puncak Bogor

Photo by :

@maulsams
@foodandfootofficial

Demikian informasi terkait Alinson Sunset Hill Puncak, Rekomendasi Tempat Penginapan Terbaru di Puncak Bogor View Bagus. Semoga bermanfaat. Terima kasih...
Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama